PENGERTIAN FLOATLESS PAMSIMAS 2015

Banyak orang terutama di daerah pedesaan yang sering salah sebut dalam sebuah Produk, Merk, dan banyak lagi. Kami di sini dari Tirta Gamas Purbalingga ingin berbagi info dan pengalaman yang di peroleh dari para Teknisi Tirta Gamas Purbalingga.

     Mungkin untuk para pemula masih asing dengan nama Floatless, mereka jauh lebih mengenal atau mengerti dengan nama OMRON padahal itu sebuah kesalahan besar. Sebenarnya Omron adalah sebuah nama atau merk alat yang disebut Floatless. Dan ini terjadi karena merk Omron yang pertama kali kita kenal pada sebuah alat yang disebut Floatless sebelum merk - merk lain berdatangan. kesalahan ini juga terjadi pada Pompa Air, orang sering menyebutnya dengan kata "Sanyo" padahal Sanyo itu adalah sebuah merk Pompa Air. Sebagai contoh lagi, ini terjadi pada sebuah kendaraan bermotor, orang jauh lebih mengenal dengan istilah "Honda". Padahal merk kendaraan bermotor mereka adalah Yamaha, tetapi tetap saja orang menyebutnya Sudah punya Honda baru dan masih banyak lagi.

Apa itu FLOATLESS?

     Float Level Swit ( FLOATLESS ) atau disebut juga FLS adalah alat yang di gunakan untuk menghidupkan dan mematikan kinerja Pompa air secara automatis sesuai kebutuhan air di dalam toren ataupun tandon yang di kendalikan oleh sebuah alat yang di sebut WLC ( Water Level Control ).  WLC ini selalu berkaitan atau berhubungan dengan air, ada yang memakai Radar Katoda ( logam ) dan biasanya di gunakan pada WLC bawah sumur bor, ada yang memakai pelampung. Pemakaian pelampung hanya untuk WLC yang menggunakan toren atau sumur gali, dan masing-masing punya keunggulan dan kekurangannya.


      Kelemahan sistem katode ( Logam ) adalah logam kropos dan kabel kemasukan air yang akhirnya terjadi ke kroposan. Sedangkan kelemahan pada WLC yang menggunakan pelampung terletak pada Per dan terserang serangga ( Semut ) sehingga menjadi kotor dan tidak bisa terhubung.

    Dari kejadian - kejadian di atas Kami dari Team Teknisi Asosiasi Tirta Gamas Purbalingga membuat Floatless Inovasi Baru yang merupakan sebuah hasil dari temuan - temuan berbagai masalah di lapangan yang mengakibatkan Pompa Air cepat Rusak yang di akibatkan berbagai faktor - faktor seperti Tegangan yang naik turun, kinerja relay yang kurang baik, ataupun contaktor pada penel karena kerja pada arus AC ( Bolak balik ).
Previous
Next Post »
Thanks for your comment